Rotasi Jabatan PJU dan Kapolsek, Kapolres Sukabumi Tekankan Profesionalisme dalam Bertugas

    Rotasi Jabatan PJU dan Kapolsek, Kapolres Sukabumi Tekankan Profesionalisme dalam Bertugas
    Rotasi Jabatan PJU dan Kapolsek, Kapolres Sukabumi Tekankan Profesionalisme dalam Bertugas

    Polres Sukabumi melaksanakan Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Pejabat Utama (PJU) dan Kapolsek jajaran bertempat di Halaman Mapolres Sukabumi, Sabtu (3/1/2026) pagi.

    Upacara yang dimulai pukul 08.00 WIB tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Sukabumi AKBP Dr. Samian, S.H., S.I.K., M.Si. selaku Inspektur Upacara, didampingi Wakapolres Sukabumi, serta dihadiri para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran, perwira, dan seluruh peserta upacara.

    Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan serah terima beberapa jabatan strategis di lingkungan Polres Sukabumi, yaitu:

    - Kabag SDM Polres Sukabumi, dari KOMPOL Jimy Ridwan Sihite, S.H., M.H. kepada AKP Sarmiyati Ningsih, M.M.
    - Kasat Samapta Polres Sukabumi, dari AKP Dadi, S.Pd. kepada AKP Hotben Sianturi, S.H.
    - Kapolsek Cikidang, dari AKP Hotben Sianturi, S.H. kepada IPTU Ade Suherman
    - Kapolsek Nagrak, dari IPTU Asep Suhriat, S.H., M.H. kepada AKP Muhammad Damar Gunawan, S.Pd.
    - Kapolsek Kalapanunggal, dari AKP Muhammad Damar Gunawan, S.Pd. kepada AKP Teguh Putra Hidayat, S.H.

    Rangkaian upacara berlangsung khidmat dengan pelaksanaan penandatanganan berita acara serah terima jabatan, pengambilan sumpah jabatan, serta penandatanganan pakta integritas oleh para pejabat yang melaksanakan sertijab.

    Kapolres Sukabumi AKBP Dr. Samian dalam amanatnya menegaskan bahwa rotasi jabatan merupakan bagian dari dinamika organisasi Polri dalam rangka pembinaan karier, penyegaran, dan peningkatan kinerja satuan.

    “Rotasi dan mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam tubuh Polri sebagai bentuk penyegaran organisasi. Kepada pejabat baru, saya tekankan agar segera menyesuaikan diri dan melaksanakan tugas secara profesional, berintegritas, serta bertanggung jawab dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, ” tegas Kapolres.

    Kapolres juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para pejabat lama atas dedikasi serta pengabdian selama bertugas di Polres Sukabumi, serta berharap pejabat baru mampu melanjutkan dan meningkatkan program-program yang telah berjalan.

    “Profesionalisme dalam bertugas harus terus dijaga, disertai loyalitas dan soliditas internal guna mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Sukabumi, ” pungkasnya.

    Dengan dilaksanakannya rotasi jabatan ini, diharapkan kinerja Polres Sukabumi semakin optimal dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

    polres sukabumi
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Rotasi Jabatan PJU dan Kapolsek, Kapolres...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kondusifitas, Kapolres Sukabumi Laksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek Curugkembar Polres Sukabumi Laksanakan Patroli Dialogis, Sampaikan Himbauan Kamtibmas kepada Warga
    Polsek Curugkembar Polres Sukabumi Gencarkan Patroli Dialogis, Warga Dihimbau Aktif Jaga Kamtibmas
    Polsek Ciemas Polres Sukabumi Laksanakan Pengecekan Lokasi Banjir, Pastikan Warga selamat dan hati hati
    Kapolsek Ciemas Hadiri Launching Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi di Desa Cibenda
    Bhabinkamtibmas Polsek Sagaranten di Desa Hegarmanah Laksanakan DDS, Sampaikan Imbauan Kamtibmas

    Ikuti Kami