Cikembar – Intensitas hujan tinggi yang mengguyur wilayah Kecamatan Cikembar mengakibatkan terjadinya longsoran dan robohnya tembok penahan tanah (TPT) sebuah rumah di bantaran Sungai Cicatih, Kampung Cicatih RT 001/005, Desa Cimanggu, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Menindaklanjuti kejadian tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Cimanggu Polsek Cikembar bersama unsur terkait langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pengecekan dan peninjauan situasi. Longsoran tersebut menyebabkan TPT rumah milik Egi Gustiawan ambruk dengan panjang sekitar 15 meter, tinggi 15 meter, dan lebar longsoran kurang lebih 4 meter.
Kapolsek Cikembar IPTU Yadi Suryadi, S.H., M.Si. menjelaskan bahwa peristiwa tersebut dipicu oleh curah hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi sejak Minggu (14/12/2025) hingga Senin dini hari, sehingga mengakibatkan luapan Sungai Cicatih dan menggerus bantaran sungai.
“Akibat hujan deras yang berlangsung cukup lama, bantaran Sungai Cicatih mengalami longsor hingga menyebabkan TPT rumah warga roboh. Alhamdulillah dalam kejadian ini tidak terdapat korban jiwa, namun kerugian materiil masih dalam pendataan, ” ujar IPTU Yadi.
Lebih lanjut, Kapolsek Cikembar menyampaikan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan pemerintah desa, kecamatan, serta BPBD Kabupaten Sukabumi guna penanganan lebih lanjut, sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana alam, terutama di tengah cuaca ekstrem.
“Kami mengimbau masyarakat yang tinggal di sekitar bantaran sungai maupun daerah rawan longsor untuk selalu waspada dan segera melapor apabila terjadi tanda-tanda bencana, demi mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, ” tambahnya.
Dalam kegiatan pengecekan tersebut turut hadir Kepala Desa Cimanggu, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Cimanggu, Kepala Dusun Cicatih, serta RT dan RW setempat. Situasi di lokasi kejadian saat ini terpantau aman dan dalam penanganan pihak terkait.

Sukabumi